RENUNGAN HARIAN ANAK
" JADILAH KEHENDAKMU "
Lukas 1:38
Kata Maria, ”Aku ini hamba Tuhan. Jadilah padaku menurut perkataanmu itu.” Lalu malaikat itu meninggalkan dia.
(Lukas 1:38)
Didi akhirnya kembali masuk ke sekolah, setelah sembuh dari sakit demam berdarah. Beberapa hari tidak masuk ke sekolah membuat Didi harus mengejar pelajaran sekolah. Didi mengerjakan tanggung jawabnya dengan sepenuh hati. Beberapa teman merasa heran dengan semangat Didi yang sangat besar. “Aku hanya mengerjakan apa yang bisa aku kerjakan dengan semaksimal mungkin, apalagi Tuhan sudah mengaruniakan kesembuhan untukku,” ucap Didi.
Adik-adik, apa yang Didi lakukan merupakan contoh dari ketaatan. Seperti halnya Maria. Mari kita membaca Lukas 1:38. Ketika malaikat menyampaikan pesan yang sebenarnya membuat perasaan Maria campur aduk. Maria sempat bingung, takut dengan masa depannya. Namun pada akhirnya Maria mengakui bahwa dirinya hanya hamba Tuhan yang mau taat pada apa yang menjadi kehendak Tuhan.
Adik-adik, mari kita terus belajar menjadi pengikut Tuhan yang taat dan setia. Mulai dari ketekunan kita dalam belajar, dan kebaikan-kebaikan yang kita lakukan. Itu menunjukkan ketaatan kita. Tuhan menolong kita.
Doa: Bapa di Surga, aku mau terus belajar taat dalam setiap peran yang Engkau percayakan kepadaku. Dalam nama Tuhan Yesus, aku berdoa. Amin.
Bahan: Kiddy, YKB Sinode GKI